MUARA ENIM – Ustadz Abdul Somad yang akrab disapa UAS datang secara langsung untuk memberikan tausiah agamanya. Sekaligus menghadiri peletakan batu pertama dan penggalangan dana pembangunan Ponpes Nurussa’adah Arisan Musi, bertempat di Desa Arisan Musi Kecamatan Muara Belide Kabupaten Muara Enim, Minggu (03/11/2019).
Tausiah agama yang disampaikan UAS tersebut, mampu menyedot ribuan warga untuk datang dan mendengarkan ceramah agama yang disampaikan oleh ustadz kondang dari Pekanbaru Riau itu.
Hadir pada kesempatan itu, Staf Khusus Gubernur Sumsel Bidang Meagamaan dan Kemasyarakatan H Najib Haitami, Sekda Muara Enim Ir H Hasanudin. Serta tamu undangan lainnya.
Dalam tausiahnya, UAS mengajak untuk gemar bersedekah, sebagaimana yang telah diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Dimana, kata UAS, amalan manusia yg dibawa mati setelah dipadang masyar nanti salah satunya adalah sodakoh jariyah.
UAS mengajak para jemaah untuk gemar melakukan sodakoh, dengan sering sodakoh hidup akan selalu sehat. Dijaukan dari segala bencana dan harta bagi yang bersedekah akan diganti oleh Allah SWT berlipat ganda.
“Pada kesempatan ini, saya mengajak para jemaah untuk bersedakoh memberikan bantuan baik berupa uang, barang ataupun tenaga untuk proses pembangunan Pondok Pesantren Nurussa’adah,” ucapnya.
Sementara itu, Plt Bupati Muara Enim H Juarsah SH melalui Sekda Ir H Hasanuddin dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kedatangan Ustadz Abdul Somad, Lc. Ma di Desa Arisan Musi Kecamatan Muara Belida Kabupaten Muara Enim.
“Ini menjadi sebuah berkah yang dapat kami terima dari Allah SWT Karena kita tidak pernah sangka UAS akan berada di keramaian kita diDesa Arisan Musi, Kecamatan Muaraenim Kabupaten Muaraenim, dalam acara peletakan batu pertama, penggalangan dana pembangunan Ponpes Nurussa’adah,” ucap Sekda. (Kalbadri)