Foto : Hambali Lukman pose bersama
LUBUKLINGGAU I galikabar.com – Hambali Lukman SH dari Fraksi PDI Perjuangan resmi dilantik menjadi Wakil Ketua ll DPRD Kota Lubuklinggau masa jabatan 2019-2024.
Dirinya dilantik setelah digelarnya sidang Paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) DPRD Lubuklinggau, bertempat di Gedung DPRD kota Lubuklinggau, Rabu (19/01/2022).
Hambali Lukman SH merupakan Ketua DPC PDIP dan anggota Komisi lll DPRD Kota Lubuklinggau menggantikan almarhum Suyitno yang meninggal dunia pada 17 Oktober 2021 lalu.
Berdasarkan pantauan, Hambali Lukman SH mengucapkan sumpah dan janji PAW DPRD kota Lubuklinggau dipandu Ketua Pengadilan Negeri Kota Lubuklinggau.
Selesai pelantikan, Hambali Lukman SH bersyukur atas amanah baru ini, dengan bermodal pengalaman tujuh tahun sebagai anggota DPRD, dirinya siap segera beradaptasi dan mengemban amanah baru tersebut.
“Kita akan fokus untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat dan tentunha berkomitmen memajukan kota Lubuklinggau,” ucapnya. (Hend )